Pasti Laris, Ini 5 Resep Jajanan Pasar Kekinian yang Mudah Dibuat

By

Ya, mendengar kata ‘jajanan pasar’ cenderung lekat kaitannya dengan makanan tradisional yang dijual di pasar.

Namun, stigma tersebut kini telah bergeser. Banyak orang yang mencari resep jajanan pasar kekinian sebagai suatu alternative agar dapat menjangkau pasar yang lebih luas. Ya, mungkin Anda salah satunya.

Dengan variasi makanan yang tak terbatas dan harga yang terjangkau, resep jajanan pasar kekinian dapat menjadi salah satu rekomendasi bagi Anda yang ingin mencoba berjualan dengan modal sedikit.

Berikut 5 resep jajanan pasar kekinian yang mudah dibuat:

1. Resep Jajanan pasar kekinian churros

Sumber gambar: Café Delites

Bahan-bahan churros

  • 125 ml air
  • 85 gr tepung terigu serbaguna
  • 40 gr margarin
  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdt gula pasir
  • ¼ sdt garam
  • 3 sendok makan gula kaster
  • 1 sdt kayu manis bubuk
  • 60 gr kental manis putih
  • 40 cc susu cair
  • 30 gr cokelat bubuk
  • 1 sdt minyak sayur
  • Air matang dan tepung maizena secukupnya

Cara membuat churros

  • Letakkan gula, garam, air, dan margarin di dalam panic. Masak hingga meleleh dan meletup-letup
  • Masukkan tepung terigu dan aduk rata. Nyalakan api kembali dan masak sekitar 2 menit. Angkat dan sisihkan sampai adonan dingin
  • Setelah adonan dingin, masukkan telur dan aduk sampai bemar-benar tercampur rata. Tekstur adonan ideal adalah yang tidak terlalu halus
  • Masukkan adonan ke dalam piping bag atau kantung plastik yang sudah dilubangi salah satu ujungnya. Pasang spuit, kemudian masukkan ke dalam plastic lain. Gunting bagian bawahnya agar adonan dapat disemprot
  • Panaskan minyak lalu tekan piping bag sambil digerakkan agar berbentuk churros yang panjang. Goreng sampai berwarna cokelat keemasan
  • Angkat dan tiriskan, gulingkan ke bahan taburan dengan mencampurkan gula kaster dengan kayu manis bubuk
  • Untuk membuat saus cokelat, campur kental manis putih, susu cair, cokelat bubuk, dan minyak sayur. Tambahkan maizena dan aduk lagi hingga mendidih

2. Resep jajanan pasar kekinian corndog

Resep Jajanan Pasar Kekinian
Sumber gambar: Detik

Bahan-bahan corndog

  • 8 buah sosis bockwurst atau bratwurst
  • Tusuk sate
  • Minyak goreng secukupnya
  • 100 gr tepung jagung atau maizena
  • 100 gr tepung terigu
  • 1 sdm baking powder
  • 1 sdt garam
  • 1 gelas susu cair
  • 2 butir telur
  • 1 sdm gula
  • Saus tomat atau saus sambal

Cara membuat corndog

  • Campurkan tepung maizena, tepung terigu, baking powder, dan garam. Tambahkan susu, telur, dan gula. Aduk hingga menggumpal
  • Tuangkan adonan ke dalam gelas tinggi atau jar agar mudah melumuri sosis
  • Tuangkan minyak ke dalam penggorengan lalu panaskan hingga panas. Gunakan api besar, jangan masukkan corndog sebelum minyak panas
  • Masukkan sosis ke dalam campuran adonan tepung. Lumuri sosis hingga seluruh bagian sosis tertutup adonan
  • Masukkan sosis yang telah dilumuri adonan tepung ke dalam minyak panas. Goreng hingga berwarna kecoklatan dan bolak-balik agar matang merata
  • Angkat corndog yang sudah matang, tiriskan

3. Resep jajanan pasar kekinian banana nugget

Resep Jajanan Pasar Kekinian
Sumber gambar: WP

Bahan-bahan banana nugget

  • 500 gr pisang matang yang sudah dikupas
  • 100 gr gula pasir
  • 100 gr tepung kunci
  • 3 sdm susu bubuk
  • 1 butir telur utuh
  • ½ sdt garam
  • 100 gr tepung terigu
  • 3 sdm gula pasir
  • Air matang secukupnya
  • 200 gr tepung roti atau tepung panir
  • Topping sesuai selera

Cara membuat banana nugget

  • Cincang pisang secara kasar agar tekstur pisangnya terasa
  • Masukkan gula pasir, tepung, susu bubuk, telur, dan garam ke dalam adonan pisang lalu aduk rata dengan sendok
  • Masukkan adonan ke dalam Loyang sudah diberi alas plastik agar mudah dikeluarkan pada saat telah matang
  • Kukus adonan selama 15-20 menit
  • Setelah dirasa cukup padat, angkat dan dinginkan sebelum dipotong
  • Potong-potong banana nugget sesuai selera dengan tebal sekitar 1 cm
  • Campur adonan balutan kecuali tepung roti, tidak terlalu encer dan tidak terlalu kental
  • Celupkan nugget ke dalam adonan tepung balutan, lalu gulingkan di tepung panir
  • Goreng dengan api sedang hingga pisang berwarna kuning keemasan, sajikan dengan topping sesuai selera

4. Resep jajanan pasar kekinian cakwe

Sumber gambar: Rejeki Nomplok

Bahan-bahan cakwe

  • 1 sdt ragi instan /pernipan
  • 1 sdm tepung trigu
  • 1 sdm gula pasir
  • 3 sdm air hangat
  • 250 tepung trigu
  • 150 ml air
  • 1/2 sdt garam halus
  • 1/4 sdt baking
  • 1/4 sdt soda kue
  • Minyak utk menggoreng

Cara membuat cakwe

  • Campur semua bahan biang, lalu diamkan 10-15 menit
  • Dalam wadah lain, campurkan garam+baking powder+ soda kue + tepung cakra, aduk rata lalu masukan bahan biang, aduk perlahan sembari masukan sedikit-sedikit air, uleni hingga rata
  • Lalu tutup dengan serbet/plastik, diamkan adonan selama kurang lebih 2 jam sampai double size
  • Kempeskan adonan, lalu letakkan di meja kerja yang sudah ditabur sedikit terigu, uleni sebentar agar tidak ada angin lagi dalam adonan
  • Lalu pipihkan adonan dengan rolling pin, sampai ketebalan 2 cm
  • Potong potong memanjang, lalu taburi atasnya dengan sedikit terigu, tekan tengah nya dengan tusuk sate, lalu ambil lagi 1 adonan, tumpuk dan tekan tengahnya dengan tusuk sate
  • Panaskan minyak agak banyak, usahakan minyak panas saat adonan cakwe masuk, agar mengembang sempurna
  • Setelah minyak panas, ambil adonan cakwe, lalu tarik perlahan, baru goreng hingga matang dan coklat keemasan
  • Sajikan selagi hangat

5. Resep jajanan pasar kekinian omelet mie

Resep Jajanan Pasar Kekinian
Sumber gambar: Pinimg

Bahan-bahan omelet mie

  • Mie telur – 70 gram
  • Telur – 2 butir
  • Sosis, iris bulat – 2 buah
  • Bawang bombay, cincang halus – 1/4 buah
  • Bawang putih, memarkan lalu cincang halus – 1 siung
  • Daun bawang, iris tipis – 1 batang
  • Garam – 1/2 sdt
  • Lada halus – 1/4 sdt
  • Minyak, untuk menumis – secukupnya
  • Margarin – secukupnya

Cara membuat omelet mie

  • Seduh mie telur dengan air panas hingga lunak. Tiriskan.
  • Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum dan layu. Masukkan sosis lalu aduk sebentar. Matikan api.
  • Dalam wadah, kocok lepas telur, garam, dan lada. Masukkan mie, daun bawang, dan tumisan sosis lalu aduk hingga rata.
  • Panaskan wajan datar anti lengket yang telah dioles margarin. Tuang adonan mie dan ratakan.
  • Masak dengan api sedang hingga bagian bawahnya matang lalu balik dan biarkan sisi satunya matang. Gunakan api sedang cenderung kecil agar omelet bisa matang merata hingga ke bagian dalam. Pastikan bagian bawah sudah matang dan mengeras sebelum dibalik agar tidak hancur. Angkat.
  • Siap disajikan.

Demikian artikel mengenai resep jajanan pasar kekinian yang mudah dibuat. Semoga artikel ini dapat membantu dan selamat mencoba!

Related Posts

Serial Patehan – Jurus 6: Jaga Teras, Ruang Tunggu, dan Dapur

DARI REDAKSI Halo sobat Aksoro! Kali ini Aksoro kembali menyapa Anda lewat serial bonus eksklusif bagi pemilik buku “Kami Siap Tempur”. Ebook yang Anda baca merupakan lanjutan ebook series “24 Resep Bikin Hati Customer Lumer”. Kali ini, kami hadir dengan format...

5 Strategi Jitu Digital Marketing Indonesia

Digital marketing di Indonesia memiliki potensi yang sangat cerah. Hal ini seiring dengan terus tumbuhnya pengguna internet.  Per Januari 2020, populasi pengguna internet di Indonesia menurut We Are Social mencapai angka 175,4 juta orang. Angka ini meningkat 17%...

Menerapkan Content Marketing sebagai Digital Marketing Strategy

Sekarang ini, digital marketing sudah bukan lagi barang baru. Hampir semua brand dan perusahaan melakukannya. Oleh karena itu, penting untuk memiliki digital marketing strategy yang tepat untuk bisnis Anda.  Digital marketing adalah salah satu bagian dari...

General Info

Alamat

Jl. Pasir No.35, Patuk, Banyuraden, Kec. Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55294

Whatsapp

+6285721004073

EMAIL

halo@aksoro.co.id

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *