Sumber Inspirasi, Ini 10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku dan Menguntungkan

By

Berbisnis kuliner bisa dikatakan termasuk bisnis yang menguntungkan dan cukup terjamin. 

Tentu saja, hal tersebut karena makanan dan minuman merupakan kebutuhan dasar manusia. Tak hanya itu saja, tetapi kini juga terdapat banyak orang-orang yang suka makan dan hobi mencari makanan baru, bahkan tak segan menghabiskan waktunya untuk sekadar menelusuri internet dan mencari informasi mengenai 10 jenis usaha kuliner yang paling laku. 

Itulah sebabnya kuliner termasuk usaha yang tak pernah lekang oleh waktu.

Lalu, Apa Saja 10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku? Simak Daftar Berikut!

1.Nasi Uduk

Sumber gambar: Grid

Nasi uduk adalah salah satu varian nasi yang banyak kita temui di seluruh penjuru tanah air. Rasanya yang gurih, membuat banyak sekali lauk yang cocok untuk dipadukan dengan nasi uduk ini.

Tak hanya gurih, tetapi nasi uduk juga memiliki banyak penggemarnya karena harganya yang cukup terjangkau. 

Bahkan di beberapa warung, Anda cukup mengeluarkan 5000 Rupiah untuk dapat dipadukan lagi dengan lauk lainnya. Selain itu cara membuat nasi uduk ternyata mudah, lho!

Nasi uduk juga perlu beberapa lauk dan sayuran pelengkap untuk menambah cita rasa. Lauk dan sayur pelengkap dari nasi uduk sendiri bisa berupa tempe orek, telur yang dimasak dengan berbagai cara, tahu tempe teri kering, ayam goreng, jeroan, empal, urap-urap, dan masih banyak lainnya. Tidak boleh ketinggalan juga yaitu sambal dan krupuk.

2. Jajanan Pasar

10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku
Sumber gambar: Grab

Jajanan pasar adalah makanan tradisional Indonesia yang diperjualbelikan di pasar, khususnya di pasar-pasar tradisional. 

Tentu, kini sudah banyak yang menjual jajanan pasar tak hanya di pasar, tetapi juga di tempat lain. Dengan demikian, dalam pengertian lain, jajanan pasar merupakan berbagai macam kue yang pada awalnya diperjualbelikan di pasar-pasar tradisional. 

Meskipun telah banyak beredar makanan instan dan modern bahkan impor dari luar negeri, jajanan pasar masih tetap digemari karena beberapa alasan, antara lain harganya yang relatif terjangkau dengan rasa yang enak, dan ada banyak pilihan beragam yang disediakan. 

3. Nasi Kuning

Sumber gambar: WP

Nasi kuning adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari beras yang dimasak bersama dengan kunyit serta santan dan rempah-rempah. Dengan ditambahkannya bumbu-bumbu dan santan, nasi kuning memiliki rasa yang lebih gurih daripada nasi putih. Tidak heran jika nasi kuning menjadi salah satu dari 10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku.

Nasi kuning adalah salah satu variasi dari nasi putih yang sering digunakan sebagai tumpeng. Nasi kuning biasa disajikan dengan bermacam lauk-pauk khas Indonesia.

4. Risoles

Sumber gambar: Dexecure

Risoles adalah pastri berisi daging, biasanya daging cincang, dan sayuran yang dibungkus dadar, dan digoreng setelah dilapisi tepung panir dan kocokan telur ayam.

Isi risoles dapat berupa daging ayam, daging sapi, daging ikan, udang, jamur kancing, wortel, kentang, atau buncis. Adonan dadar dibuat dari campuran tepung terigu, kuning telur, mentega (margarin), dan air atau susu.

Dua jenis risoles yang dikenal di Indonesia adalah risoles sayuran bercampur daging tumis, dan risoles berisi ragout. Bentuk kue ini persegi panjang seperti amplop. Risoles berbentuk segitiga umumnya berisi ragout. Risoles dapat dimakan dengan saus kacang encer, sambal botol, atau cabai rawit.

5. Nasi Goreng

Sumber gambar: Doyan Resep

Nasi goreng merupakan sajian nasi yang digoreng dalam sebuah wajan atau penggorengan menghasilkan cita rasa berbeda karena dicampur dengan bumbu-bumbu seperti bawang putih, bawang merah, merica dan kecap manis. 

Selain itu, ditambahkan bahan-bahan pelengkap seperti telur, sayur-sayuran, makanan laut, atau daging. Makanan tersebut sering kali disantap sendiri atau disertai dengan hidangan lainnya. 

Nasi goreng menjadi 10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku karena merupakan hidangan populer dari masakan Asia Timur, Tenggara dan Selatan pada wilayah tertentu. Sebagai hidangan buatan rumah, nasi goreng biasanya dibuat dengan bahan-bahan yang tersisa dari hidangan lainnya, yang berujung pada ragam yang tak terbatas.

6. Kue Sus

10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku
Sumber gambar: Klimg

Kue sus adalah kue berbentuk bundar dengan rongga berisi fla (vla), custard, atau daging. Kue sus dengan isi vla atau custard disajikan setelah didinginkan di lemari es.

Berbeda dengan adonan kue bolu dan cake, adonan kue sus bukan didapat dari mengocok telur atau mentega dengan gula. Adonan kue sus dibuat dari menambahkan tepung terigu ke dalam campuran air yang dimasak bersama margarin atau mentega hingga mendidih. 

Telur ayam ditambahkan satu per satu di dalam adonan sambil diaduk hingga adonan tidak lengket di panci. Adonan kue sus tidak menggunakan bahan pengembang seperti soda kue atau baking powder.

7. Cilok

Sumber gambar: Pinimg

Cilok merupakan salah satu dari 10 jenis usaha kuliner yang paling laku dan menguntungkan.

Makanan ini sejatinya dibuat dari tepung terigu dan tepung tapioka yang ditambahkan beberapa bahan seperti daun bawang dan bumbu-bumbu perasa, kemudian dikukus. Setelah itu, cilok yang sudah jadi ditambahkan kecap, saos atau bumbu perasa tambahan lainnya.

Cilok bisa dijual baik dengan membuka warung maupun dititipkan lewat penjual-penjual lain. Apabila dijual di tempat yang ramai dengan anak-anak atau orang-orang yang berlalu lalang dan sekadar beristirahat sejenak, keuntungan yang Anda peroleh bisa lebih banyak.

8. Pecel

10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku
Sumber gambar: Bumbu Resto

Baik pecel ayam maupun lele, pecel menjadi salah satu makanan laris yang dapat dilaksanakan baik dengan membuka warung pecel di depan rumah, membuka tenda, maupun menyewa tempat.

9. Salad dan Jus Buah

Sumber gambar: Piknik Dong

Salad dan jus buah ini termasuk 10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku karena selain rasa yang enak dan menyegarkan, usaha kuliner ini juga mengandung nutrisi yang baik dan menyehatkan bagi tubuh. Dengan berbagai variasi cara penyajian, seperti dipotong kecil-kecil dan ditaruh di atas wadah dengan tamabahan susu kental manis diatasnya atau disajikan dalam bentuk sate buah.

10. Tahu Bulat

10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku

Sebagai salah satu kuliner yang cukup laris di Indonesia, tahu bulat memiliki bahan dasar tahu yang dibentuk bulat sebelum akhirnya digoreng di wajan berisi minyak yang sudah mendidih.

Ciri yang dapat terlihat jelas dari tahu bulat adalah bentuknya yang bulat dan bagian luarnya yang terlihat garing. Ketika dimakan, rasanya tak begitu renyah tapi tetap enak sehingga menjadi salah satu alternatif kuliner camilan yang masih diminati masyarakat.

Demikian artikel mengenai 10 jenis usaha kuliner yang paling laku dan menguntungkan. Semoga artikel ini dapat menjadi sumber inspirasi bagi Anda dan selamat mencoba!

Jika Anda ingin mencoba membuat jajanan kekinian, klik di sini untuk menemukan resepnya!

Related Posts

Serial Patehan – Jurus 6: Jaga Teras, Ruang Tunggu, dan Dapur

DARI REDAKSI Halo sobat Aksoro! Kali ini Aksoro kembali menyapa Anda lewat serial bonus eksklusif bagi pemilik buku “Kami Siap Tempur”. Ebook yang Anda baca merupakan lanjutan ebook series “24 Resep Bikin Hati Customer Lumer”. Kali ini, kami hadir dengan format...

5 Strategi Jitu Digital Marketing Indonesia

Digital marketing di Indonesia memiliki potensi yang sangat cerah. Hal ini seiring dengan terus tumbuhnya pengguna internet.  Per Januari 2020, populasi pengguna internet di Indonesia menurut We Are Social mencapai angka 175,4 juta orang. Angka ini meningkat 17%...

Menerapkan Content Marketing sebagai Digital Marketing Strategy

Sekarang ini, digital marketing sudah bukan lagi barang baru. Hampir semua brand dan perusahaan melakukannya. Oleh karena itu, penting untuk memiliki digital marketing strategy yang tepat untuk bisnis Anda.  Digital marketing adalah salah satu bagian dari...

General Info

Alamat

Jl. Pasir No.35, Patuk, Banyuraden, Kec. Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55294

Whatsapp

+6285721004073

EMAIL

halo@aksoro.co.id

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *